Tips Cerdas Sukses Affiliator Tanpa Modal ! Cukup HP dan Internet Saja!

Tips Cerdas Sukses Affiliator Tanpa Modal

Perkembangan zaman yang makin hari makin maju, memberikan banyak peluang bagi siapa saja yang mau berusaha. Salah satunya dengan memanfaatkan sosial media yang memiliki fitur affiliate atau memasarkan produk. Uniknya, affiliate ini bisa kamu jalankan dengan modal Hp dan Internet, tanpa harus mengeluarkan Budget sedikit pun. Bagaimana caranya? Yuk simak penjelasan detailnya berikut ini:

Tentang Affiliate Marketing

Affiliate adalah sebuah program yang bisa di gunakan siapa saja untuk mempromosikan produk milik orang lain melalui tautan khusus. Ketika ada orang yang membeli produk melalui tautan tersebut, maka kita sebagai affiliator akan mendapatkan komisi dari setiap penjualan. Untuk besaran komisinya berbeda beda tiap produk, jadi kita bisa pilih sendiri produk mana, dan komisi berapa yang ingin di buatkan konten.

Baca juga: Tips Jitu Maksimalkan Fitur Report Akun Di Instagram Agar Hilang

Affiliator berperan sebagai penghubung antara penjual dan pembeli, dengan mempromosikan produk tersebut secara live, atau dalam bentuk konten. Ketika ada pembelian, affiliator tidak perlu membungkus dan mengirimkan barang. Tugasnya hanya mempromosikan produk dengan cara yang unik dan menarik, hingga konten tersebut bisa tembus FYP.

Bangun Personal Branding

Langkah awal yang harus kita lakukan untuk mendapatkan kepercayaan di sosial media adalah membangun personal branding. Personal branding merupakan langkah awal yang wajib di bangun bagaimana pun caranya. 

Dengan membangun personal branding yang baik, kamu akan mendapatkan audiens yang relevan dan mendapatkan followers lebih cepat. Karena untuk bisa membuat keranjang kuning, kamu harus memiliki minimal 600 followers di Tiktok. 

Manfaatkan Produk di Sekitar

Sambil membangun personal branding, kamu bisa mulai mempromosikan produk yang ada di rumah. Kebanyakan orang merasa susah untuk belajar affiliate, karena harus membeli produk di awal. Padahal, banyak produk di rumah yang bisa kita reviews untuk menambah stok konten.

Mungkin kamu merasa tidak ada barang yang bisa di jual. Tapi percayalah, ketika kamu mulai melihat dan menuliskan barang apa saja yang ada di rumah. Kamu bakalan kaget, karena banyak barang yang bisa kamu reviews tanpa harus membeli sampel terlebih dahulu.

Dengan memanfaatkan semua barang yang ada di rumah atau pun lingkungan sekitar. Kamu sudah bisa menjual produk, dan jika ada yang membeli produk tersebut, kamu akan mendapatkan komisi sesuai yang tertera.

Pantau Performa dan Evaluasi

Jangan lupa untuk memantau performa dan evaluasi setiap minggu atau bulannya. Kamu bisa menggunakan data di dashboard affiliate kamu untuk melihat produk mana yang paling laku terjual. Konten atau video mana yang FYP dan mendapatkan banyak interaksi. Dan kamu juga bisa melihat kapan waktu yang bagus untuk mem-posting konten.

Dengan memantau dan menganalisis setiap konten. Kamu bisa memperbaiki semua kekurangan, agar konten selanjutnya bisa lebih cepat FYP dan di terima audiens.

Utamakan Sampel Produk

Ketika konten jualan kamu FYP, biasanya akan mendapatkan banyak penjualan. Dari sana, kamu bisa mendapatkan komisi mulai dari 5% 10% atau bahkan lebih dari 20%. Tergantung dari produk apa yang di jual, dan besaran komisi yang di berikan oleh seller.

Ketika sudah mulai mendapatkan penghasilan, alangkah baiknya digunakan untuk membeli sampel produk. Meskipun kita bisa mengajukan sampel produk, tetapi belum tentu di terima. Dengan membeli sampel sendiri, kita bisa mulai membuat konten dari sekarang.

Putar uang komisi ke produk produk laris lainnya dengan cara riset produk terlebih dahulu. Dengan demikian, produk yang kamu jual makin banyak. Dan tentunya stok konten pun jadi banyak dan tidak membosankan.

Butuh dorongan interaksi like, komen atau share untuk konten jualan kamu? Hubungi saja layanan: Jasa Buzzer Indonesia

Komentar

Admin Jasa Buzzer


jasa buzzer